Apa yang Harus Dilakukan dengan Kotoran Telingamu?

Misteri itu diungkap di sini!

Ikan paus gak pernah membersihkan telinganya (karena memang susah). Bertahun-tahun kotorannya akan menumpuk. Senyawa yang lunak ini terbentuk di kanal telinga berbagai mamalia, termasuk kita. Kotoran telinga manusia, di lain sisi, gak seberapa menarik karena gak banyak sejarah unik atau cerita khusus. Namun, pembahasan mengenai apa yang harus dilakukan terhadapnya itu masih menimbulkan banyak kontroversi. Nama khususnya adalah serumen dan itu diproduksi hanya pada bagian terluar kanal telinga. Isu yang paling gempar soal kotoran telinga adalah bagaimana cara yang paling benar untuk membersihkan/menyingkirkannya. Bagaimana sih? Cek di sini yuk!

Cara paling kuno tentang pembersihan telinga itu datang dari Romawi dalam sebuah buku medis yang dikeluarkan beberapa ratus tahun sebelum masehi.

Apa yang Harus Dilakukan dengan Kotoran Telingamu?bbc.com

Apakah kamu memiliki kotoran yang kering atau basah ternyata itu ditentukan secara genetis dan itu datangnya dari satu titik di satu gen. Pada buku romawi De Medicina, diungkap cara paling pertama yang dianjurkan untuk membersihkan kotoran telinga yang menumpuk. Buat larutan yang terbuat dari minyak hangat dicampur madu atau air daun bawang. Setelah kotorannya jadi agak encer, maka bisa dibersihkan dengan air. Bahkan hingga hari ini dokter masih banyak yang menggunakan minyak almond atau minyak zaitun untuk mengencerkan kotoran dalam rangka membersihkannya.

Banyak yang mencoba membersihkan telinganya sendiri dari kotoran kemudian berujung merusak gendang telinga maupun sistem pendengarannya.

Apa yang Harus Dilakukan dengan Kotoran Telingamu?to10-mono.ga

Ternyata beberapa orang memang mengalami masalah terkait dengan kotoran telinga. Berdasarkan analisis tahun 2004, sekitar 2,3 juta orang di UK menemui dokter karena gangguan terkait kotoran telinga. Sekitar 4 juta pasang telinga dirawat setiap tahun. Yang paling sering mengalami masalah ini terutama mereka yang memiliki gangguan pendengaran. Masalah kotoran telinga bukan masalah sepele karena bisa menyebabkan kehilangan pendengaran bahkan sikap menyendiri atau parno. Kebanyakan dari mereka mencoba untuk membersihkan sendiri kanal telinga mereka sehingga merusak fungsi pendengarannya.

Baca Juga: Fakta Mengerikan Bila NASA Mengirim Manusia ke Venus

Banyak cara untuk membersihkan telinga dengan baik, tapi belum diketahui cara yang terbaik di antara semua pilihan itu.

Apa yang Harus Dilakukan dengan Kotoran Telingamu?allayurveda.com

Karena risiko menggunakan cotton bud sangat tinggi, bahkan untuk dokter yang ahili sekalipun, kebanyakan bergantung pada pelunak material yang diikuti dengan air. Memang belum ada konsensus medis tentang apa bahan pelunak kotoran telinga yang paling baik, atau apakah penggunaan air itu memang cara terbaik. Pada tahun 2012, Anjali Vaidya dan Diane J Madlon-Kay dari Sekolah Medis University of Minnesota menyimpulkan bahwa pelembut kotoran, pengairan dan pembersihan manual lainnya itu bisa dilakukan, tapi gak ada metode yang terbukti lebih baik, lebih aman atau lebih efektif dibandingkan satu sama lain.

Memang cara paling ideal adalah menyerahkan urusan membersihkan telinga ke yang memang profesional di bidangnya, yaitu dokter spesialis THT.

Apa yang Harus Dilakukan dengan Kotoran Telingamu?earwaxclinic.co.uk

Prosedur pembersihan telinga memang sebaiknya diserahkan kepada para profesional. Terlepas dari risikonya, beberapa orang dengan gegabah langsung memasukkan cotton bud ke dalam telinganya setelah mandi yang ternyata itu pun adalah saran dari beberapa dokter. Cara membersihkan yang kasar akan berdampak buruk pada gendang telinga atau malah mendorong kotoran masuk lebih dalam di telinga. Kadang bahkan kapas di cotton bud bisa saja terjatuh atau putus kemudian tertinggal menyangkut di dalam kanal telinga. Jadi sebisa mungkin jangan pakai cotton bud kecuali memang benar-benar terpaksa.

Cara modern pembersihan telinga yaitu ear-candling ternyata sangat berisiko dan berbahaya sehingga sebaiknya dihindari.

Apa yang Harus Dilakukan dengan Kotoran Telingamu?americanhearingcenter.com

Cara lain yang juga perlu dihindari adalah metode praktik medis alternatif yang dikenal dengan nama ear-candling. Dalam praktik ini, sebuah lilin berongga yang terbuat dari lilin lebah atau parafin dibiarkan tegak menancap di lubang telinga, kemudian dinyalakan. Ide dari metode ini adalah panas di dalam rongga lilin akan membuat kotoran telinga keluar dari kanal telinga, kemudian akan dengan mudah dibersihkan.

Apa yang Harus Dilakukan dengan Kotoran Telingamu?dunfermlinehearingcentre.com

Bagi kamu yang belum pernah tahu soal metode tersebut, mungkin itu terdengar aneh dan ngawur. Namun bagi kamu yang biasa melakukannya, perlu kamu ketahui bahwa hingga saat ini belum ada dasar penelitian kuat yang mendukung cara ear-candling. Banyak pengalaman kejadian lelehan dari lilin yang terbakar kemudian jatuh ke gendang telinga dan terasa sangat sakit. Setidaknya kamu sudah diperingatkan. Jalan terbaiknya adalah membersihkan dengan pelunak kotoran kemudian mengeluarkannya perlahan-lahan dengan berbagai pilihan alat yang tersedia di pasaran kecuali cotton bud.

Baca Juga: 9 Cara yang Terbukti Secara Ilmiah Meningkatkan Daya Penglihatanmu

Topik:

Berita Terkini Lainnya