Menurut Riset, 5 Hal Ini Bikin Orang Jadi Makin Pintar!

Pintar itu bukan dari lahir, tapi dari usaha

Ada orang-orang outlier di luar sana yang bisa membuat masyarakat salah ambil kesimpulan. Kebanyakan dari kita berpikir bahwa kecerdasan tingkat tinggi itu karena alami dari lahir/keturunan, bukan karena diajari. Nyatanya kita semua lahir ke dunia ini dalam kondisi kosong dari ilmu apapun.

Menurut Riset, 5 Hal Ini Bikin Orang Jadi Makin Pintar!ilustrasi orang pintar (scoopwhoop.com)

Memang kita punya DNA yang diturunkan dari generasi pendahulu, tapi masa depan kita tergantung pada etika kerja kita sendiri. Jadi kecerdasan adalah hasil usaha, bukan karena keturunan. Dilansir dari Inc., inilah 5 hal soal pembahasan tersebut yang perlu kamu tahu!

1. Orang pintar itu sering (banyak) membaca

Menurut Riset, 5 Hal Ini Bikin Orang Jadi Makin Pintar!ilustrasi kumpulan orang yang gemar membaca (irisreading.com)

Memang mungkin menyebalkan jika ada orang yang baru baca sedikit, sudah bisa mengingat semua informasi yang ia baca. Namun kamu perlu tahu bahwa itu langka dan jauh dari standar umum. Membaca itu perlu latihan dan dijadikan kebiasaan, karena membaca adalah salah satu bentuk keahlian. Jika terlalu lama gak membaca, itu akan meregangkan otakmu, sehingga pemrosesan informasi akan lebih susah. Orang pintar akan sering membaca buku yang banyak.

2. Orang pintar akan berkumpul dengan sesama orang pintar lainnya

Menurut Riset, 5 Hal Ini Bikin Orang Jadi Makin Pintar!ilustrasi perkumpulan siswa pintar (verywell.com)

Kebanyakan orang akan berkumpul dengan yang serupa dengan mereka sendiri. Namun bisa juga, orang yang diajak berkumpul bersama itu mempengaruhi kebiasaan serta karaktermu. Jadi suatu perkumpulan bisa berdampak positif atau negatif. Daripada memilih kena dampak negatif, mending kena dampak yang positif kan?

Baca juga: Seberapa Besar Kharisma Ternyata Bisa Diukur dengan 6 Pertanyaan Ini!

3. Orang pintar "suka sekali" membuat kesalahan, tentunya yang tidak disengaja

Menurut Riset, 5 Hal Ini Bikin Orang Jadi Makin Pintar!ilustrasi seseorang memberikan penjelasan (ascendify.com)

Orang yang mengerti betul bagaimana sebuah kecerdasan dibentuk, akan memahami bahwa yang namanya kesalahan itu gak ada. Langkah yang gak sesuai bagi mereka adalah kesempatan untuk mengambil pelajaran, memperbaiki dan melaju lebih kencang. Yang artinya, untuk menjadi orang pintar, mentalmu harus berubah dari takut akan kesalahan, menjadi menghargai kesalahan.

4. Orang pintar melihat nilai lebih dari semua ilmu pengetahuan

Menurut Riset, 5 Hal Ini Bikin Orang Jadi Makin Pintar!ilustrasi seseorang yang mengejar rasa penasarannya (intelligentpeople.co.uk)

Orang "dungu" adalah mereka yang berkata bahwa suatu ilmu itu gak penting bagi mereka karena gak relevan. Sedangkan orang pintar adalah mereka yang selalu tertarik dengan ilmu dan berharap tahu lebih banyak lagi soal hal baru, jika mereka bisa.

5. Orang pintar akan bekerja dengan (sangat sangat) keras

Menurut Riset, 5 Hal Ini Bikin Orang Jadi Makin Pintar!ilustrasi seseorang yang bekerja keras (inverse.com)

Terlalu naif jika berpikir bahwa perjalanan untuk menjadi pintar itu lancar dan indah. Orang pintar itu harus mencambuk diri mereka sendiri dengan disiplin yang ekstra keras. Mereka akan memacu diri mereka sendiri untuk melakukan semua yang dibutuhkan, demi mendapatkan yang mereka inginkan.

Menurut Riset, 5 Hal Ini Bikin Orang Jadi Makin Pintar!ilustrasi siswa pintar (rebelcircus.com)

Jadi, siapapun bisa menjadi orang pintar asal berkemaian keras dan berusaha. Sebenarnya pintar karena keturunan itu hanya alasan untuk malas berusaha. Jangan sampai itu kamu ya. Kamu pasti bisa!

Baca juga: Kalau Kamu Suka Melamun, Penelitian Ini Punya Kabar Baik Untukmu!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya