10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya Mengagumkan

Setelah selama ini, mereka baru menampakkannya

Hewan-hewan yang gak terlalu diperhatikan keberadaannya ini sebelumnya, akhirnya bisa tampil dengan menawan. Biasanya keindahan mereka tidak nampak secara jelas dengan mata telanjang. Gambar-bambar menakjubkan berikut menunjukkan sisi indah dari berbagai makhluk yang menyala dalam gelap setelah terekspos cahaya ultraviolet.

1. Laba-laba sering menimbulkan rasa takut, namun keindahan cahaya biru dan ungu di sekujur tubuh dan sepanjang kedelapan kakinya ini begitu memukau

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Gambar-gambar ultraviolet ini ditangkap dengan hati-hati oleh teknisi perangkat lunak dan fotografer makro, Nicky Bay, 38 tahun dari Singapura. Nicky mengambil gambar-gambar ini menggunakan Nikon D800 dan sebuah tripod, perlengkapan sederhana yang telah ia gunakan selama empat tahun.

2. Yang Nicky lakukan hanya menyinari makhluk-makhluk objek fotonya dengan sinar ultraviolet selama beberapa saat

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Nicky mengatakan bahwa ia sangat berminat menangkap bagian alam yang kebanyakan orang meremehkan dan ia selalu mencari cara lain dalam merepresentasikannya.

3. Kumbang tanduk panjang ini ternyata memiliki mata yang begitu indah setelah disinari cahaya ultraviolet

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Nicky mencari ciptaan alam yang paling unik dan bisa menunjukkan keindahan tersendiri yang bisa diceritakan kepada penikmat fotonya.

4. Ketertarikan Nicky memang pada fotografi makro

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Ia melakukannya pada berbagai jenis serangga. Menurut Nicky, rasanya seperti menayangkan warna-warna radikal dari invertebrata dengan menggunakan gelombang cahaya yang berbeda-beda.

5. Larva kumbang bersayap jaring ini ternyata juga bisa berubah menjadi bercahaya biru indah!

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Nicky juga mengatakan bahwa sebaiknya jangan meremehkan subjek yang nampak buruk atau seram karena mereka semua unik, bahkan contoh ini membuktikan bahwa mereka "bermekaran" menjadi perhiasan di bawah cahaya ultraviolet.

Baca Juga: 8 Trik Menakjubkan Pakai Air yang Berharap Diajarkan Saat Kita SD

6. Laba-laba yang biru ini terlihat lebih gak menyeramkan daripada jika ia gak bersinar

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Hanya beberapa antropoda yang bersinar. Beberapa jenis familinya bahkan bercahaya lebih baik, seperti kalajengking, laba-laba kepiting dan mata kumbang.

7. Badan dan kaki dari laba-laba cincin kuning ini menjadi biru, namun bagian tubuhnya yang berwarna tetap pada warna aslinya

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Alasan di balik ini memang belum benar-benar diselami, tapi ditemukan pada kalajengking bahwa rangka luar tubuhnya bisa menyerap dan mere-emisi sinar UV sehingga dapat dilihat oleh mata telanjang manusia.

8. Kutu busuk yang baru menetas berkumpul di atas daun dan ternyata mereka pun bisa bersinar

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Nicky menceritakan bahwa fotografi ultraviolet telah dipraktikkan secara tradisional pada bunga dan kalajengking, sehingga ia berniat mencobanya pada tiap jenis makhluk hidup.

9. Kalajengking di alam liar memang mengerikan, namun ketika bercahaya dengan indah, ternyata gak semenakutkan itu

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Sebagian besar dari proyek yang dilakukan oleh Nicky adalah untuk menemukan obyek yang paling cocok untuk bercahaya dan bisa bertahan lama dalam bercahaya, sehingga ia akan mencoba berbagai subyek melalui ekspos sinar ultaviolet.

10. Serangga penganyam ini sudah nampak begitu mayestik dan indah dalam warna merah darahnya, namun ketika ia bersinar ternyata menimbulkan keindahan dalam sisi yang berbeda

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Nicky terkadang memenuhi pemotretannya dengan lampu flash yang gak terlalu terang agar lebih banyak warna yang nampak.

Beberapa fotografer lain di dunia juga berlatih fotografi makro ultraviolet pada hewan invertebrata. Mereka menganggap itu memberikan kesenangan ketika melihat keindahan dari makhluk-makhluk tersebut. Rasa menakjubkannya adalah di faktor "wow" yang disebabkan kita gak pernah melihatnya sebelumnya.

10 Hewan Bercahaya Setelah Terpapar Ultraviolet, Wujudnya MengagumkanNicky Bay/mediadrumworld.com

Bagaimana denganmu? Mau coba juga? Siapa tahu hewan peliharaanmu ternyata bisa bersinar dalam gelap juga!

Baca Juga: Dikira Sihir, 6 Zat Ini Mematahkan Ilmu Fisika yang Kita Kenal di Sekolah

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya