Cowok vs Cewek, Ini Jawaban Siapa yang Sebenarnya Lebih Cepat Move On

#SainSeru Faktanya, cowok justru butuh waktu lebih lama untuk move on lho!

Kita pasti sudah sering mendengar cerita semacam seorang laki-laki menyatakan perasaan pada perempuan, kemudian selama menjalin hubungan seolah-olah ia benar-benar mencintai pasangannya, namun kemudian si laki-laki meninggalkan pasangannya. Lalu dengan mudah menghapus kontak, mengganti status di media sosial, bahkan menggandeng pasangan baru. Sedangkan, si perempuan sibuk mencari-cari hal kecil yang mungkin menyebabkan hubungannya kandas, dan terpuruk berminggu-minggu. Benar kan?

Move on, bicara tentang siap yang lebih cepat move on, mungkin kita sepakat bahwa laki-laki terlihat lebih cepat bangkit dan melupakan masa lalunya. Selepas hubungannya berakhir, kebanyakan laki-laki akan terlihat tenang dan baik-baik saja seolah tak terjadi apa-apa. Sebaliknya, perempuan akan terlihat sangat rapuh seolah hidupnya akan benar-benar berakhir saat patah hati.

Namun, tahukah kamu, menurut penelitian laki-laki ternyata cenderung lebih lama melupakan masa lalunya dibandingkan perempuan nih guys! Kira-kira kenapa bisa seperti itu ya? Berikut IDNTimes mengutipnya dari psychologytoday.com khusus untuk kamu yang masih galau buat move on.

1. Perempuan memang lebih bebas mengekspresikan perasaan sedihnya

Cowok vs Cewek, Ini Jawaban Siapa yang Sebenarnya Lebih Cepat Move Ondramabeans.com

Masyarakat tentu sepakat jika perempuan yang menangis di depan umum akan lebih dimaklumi dibandingkan dengan laki-laki yang menampakkan kesedihannya di depan orang banyak. Tak bisa dipungkiri, stereotip dalam masyarakat yang mengatakan bahwa lelaki haruslah kuat, mau tidak mau membuat ruang gerak mereka dalam mengekspresikan emosinya lebih terbatas dibanding dengan perempuan.

Keadaan perempuan yang sangat emosional ini membuat mereka cenderung lebih cepat move on dibanding laki-laki. Ditambah lagi, kebebasan mereka dalam menumpahkan semua perasaan sedihnya mengakibatkan perempuan mudah mendapat dukungan sosial dan sembuh dari rasa sakit lebih cepat dibanding laki-laki.

2. Sedangkan laki-laki cenderung memendam perasaannya

Cowok vs Cewek, Ini Jawaban Siapa yang Sebenarnya Lebih Cepat Move Onjoonni.com

Berbeda keadaannya dengan perempuan, saat hubungan berakhir lelaki terlihat lebih tenang di luar. Namun, walaupun mereka cenderung bersikap stabil dan wajar, keadaan itu justru membuat si cowok memendam perasaan dan gejolak emosinya dalam jangka waktu yang lebih lama. Selain itu, ketika sedang berproses bangkit dari patah hati, kaum lelaki tidak pernah mengandalkan lingkungan sosialnya untuk mendapatkan penyembuhan.

Craig Morris, seorang profesor antropologi di Binghamton University, New York menjelaskan bahwa saat patah hati laki-laki juga merasa kacau, hanya saja mereka mengekspresikan dengan cara yang berbeda. Mereka cenderung mempertahankan harga diri dan menumpahkan emosinya dengan cara yang destruktif terhadap diri mereka sendiri.

3. Penelitian menemukan ukuran otak tidak mempengaruhi lamanya move on

Cowok vs Cewek, Ini Jawaban Siapa yang Sebenarnya Lebih Cepat Move Ondramabeans.com

Para peneliti dari Rosalind Franklin University of Medicine and Science menemukan sebuah fakta bahwa ukuran hipokampus dan corpus callosum antara laki-laki dan perempuan tidak memiliki perbedaan yang signifikan. Kedua bagian otak tersebut penting dalam hal memori dan juga komunikasi. Karena ukuran yang tak jauh berbeda, peneliti menyimpulkan bahwa tidak ada perbedaan cara berpikir antara laki-laki dan perempuan.

4. Laki-laki memiliki rasa sakit yang lebih sedikit setelah putus dibanding perempuan

Cowok vs Cewek, Ini Jawaban Siapa yang Sebenarnya Lebih Cepat Move Ondramabeans.com

Para peneliti di Binghamton University baru-baru ini mensurvei lebih dari 5.000 orang dari 96 negara, dan menemukan bahwa ketika putus, baik laki-laki maupun perempuan sama-sama merasa patah hati. Namun, ketika dinilai dalam skala, lelaki rata-rata merasakan lebih sedikit rasa sakit daripada perempuan setelah putus cinta—baik secara emosional maupun fisik. Tetapi jangan salah, itu bukan karena lelaki kurang serius pada pasangannya.

5. Dan ya, perempuan memang lebih beruntung

Cowok vs Cewek, Ini Jawaban Siapa yang Sebenarnya Lebih Cepat Move Onportalsinopsis.com

Sebagai tambahan informasi, para perempuan dilaporkan lebih banyak merasa tertekan, marah, takut, cemas, dan hilang fokus daripada lelaki. Perempuancenderung lebih panik, menderita insomnia, membuat mereka lebih tersiksa di hari-hari awal putus cinta. Selain itu, perempuan juga cenderung makan lebih banyak sehingga akan mengalami kenaikan berat badan saat sedang patah hati.

Berbeda dengan perempuan yang menemukan cara jauh lebih baik untuk meluapkan lonjakan perasaannya, lelaki justru tersiksa karena harus berusaha mencegah diri agar tidak cengeng dan mempermalukan diri sendiri di depan umum. Mereka juga terkekang akan hukum yang mengharuskan "seorang lelaku haruslah kuat".

Akibatnya, banyak lelaki hanya berpura-pura baik-baik saja di depan orang lain yang menyebabkan perasaan mereka akan sembuh lebih lama.

Dalam hal ini, perempuan memang jauh lebih beruntung karena masyarakat menolerir sifat cengengnya. Nah, karena sudah tahu bagaimana sulitnya menjadi lelaki, jangan mudah men-judge pria tidak punya hati ya girls! Karena faktanya mereka juga manusia dan berperasaan. Sekian dan semoga bermanfaat!

Sinta Wijayanti Photo Verified Writer Sinta Wijayanti

“Failure is a feeling long before it becomes an actual result." -Michelle Obama

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya