Begini Efek Dahsyat Fat Shaming yang Gak Kita Duga, Stop Melakukannya!

Jangan pernah diulangi lagi!

Ada banyak cara yang dilakukan untuk memotivasi orang lain menjadi lebih baik dan lebih sehat. Mulai dari mengajaknya berolahraga, menjalani diet sehat, ke ahli gizi hingga memotivasi lewat kata-kata.

Tetapi, ternyata motivasi pun gak cukup dilakukan dengan kata-kata yang baik. Banyak orang yang percaya, diejek dan dihina menjadi 'motivasi' yang baik untuk orang-orang dengan berat badan lebih agar mau berubah lebih sehat dan lebih langsing. Tapi sebenarnya teori ini manjur atau gak ya? Baca ulasan selengkapnya di sini!

1. Sayangnya, menghina dan mempermalukan orang gemuk sama sekali gak akan membuat mereka termotivasi

Begini Efek Dahsyat Fat Shaming yang Gak Kita Duga, Stop Melakukannya!runtrition.co.nz

'Motivasi' yang diyakini bisa mengubah seseorang menjadi berkomitmen lebih sehat ini disebut fat shaming. Fat shaming adalah kritik terhadap orang-orang dengan berat badan lebih, tentang ukuran tubuh atau cara makan mereka. Tujuannya adalah untuk menimbulkan rasa malu.

Memang, pada beberapa kasus, ada orang-orang yang bertekad menurunkan berat badannya dengan olahraga dan diet setelah diejek karena kegemukannya. Namun, para peneliti meyakini, fat shaming justru gak membuat seseorang berubah. Malah semakin menjatuhkan mereka dan membuat mereka makan lebih banyak lagi!

2. Fat shaming berdampak besar dari sisi psikologis

Begini Efek Dahsyat Fat Shaming yang Gak Kita Duga, Stop Melakukannya!who.int

Penelitian menemukan, diskusi tentang obesitas banyak terjadi di social media. Khususnya di Twitter dan Facebook. Ujung-ujungnya yang terjadi adalah makian dan cyberbullying, terutama terhadap perempuan bertubuh besar.

Fat shaming yang dilakukan masyarakat mungkin tak terlihat secara fisik. Tetapi berpengaruh besar pada mental dan psikologis seseorang. Bukannya membantu menyadarkan, fat shaming justru membuat korbannya merasa buruk, bahkan bunuh diri karena depresi.

Baca Juga: Misteri "Kenapa Menguap Bisa Menular?" Akhirnya Terjawab, Ini Teorinya!

3. Korban fat shaming justru mengalami kenaikan berat badan yang signifikan

Begini Efek Dahsyat Fat Shaming yang Gak Kita Duga, Stop Melakukannya!pixabay.com

Mereka yang mengalami fat shaming, mengaku kehilangan kendali dan semakin gemuk di tahun berikutnya. Studi menemukan fakta bahwa penderita obesitas yang mengalami diskriminasi ini, berat badannya meningkat 3,2 kali dari tahun sebelumnya.

4. Dampak serius fat shaming pada penderita obesitas

Begini Efek Dahsyat Fat Shaming yang Gak Kita Duga, Stop Melakukannya!splitshire.com

Bukan hanya berat badan yang naik berlipat ganda, fat shaming ternyata punya dampak yang lebih serius daripada itu, yaitu penderitanya mengalami depresi. Mereka merasa tertekan dan stres terhadap lingkungan sekitar yang dirasa tidak menerima keberadaannya karena bentuk dan ukuran tubuhnya yang berlebih.

Selain itu, pada banyak kasus, fat shaming menyebabkan gangguan makan serius, misalnya binge eating disorder atau bulimia. Mereka akan makan dalam jumlah banyak, lalu memuntahkannya. Kebayang dong, apa dampaknya bagi kesehatan tubuh jika seperti ini terus-menerus?

Begini Efek Dahsyat Fat Shaming yang Gak Kita Duga, Stop Melakukannya!totalhealthandfitness.com

Studi yang dilakukan terhadap 2,346 orang, mereka yang menderita obesitas ekstrem, berisiko melakukan bunuh diri, 12 kali lebih tinggi daripada orang kebanyakan. Kerapuhan mereka menyikapi tekanan sosial dan tubuhnya, membuat mereka dekat sekali dengan perilaku-perilaku yang mengarah pada percobaan bunuh diri, 21 kali lebih berisiko daripada orang kebanyakan.

Bagi mereka yang tidak berada dalam posisi sulit, seperti susahnya menurunkan atau menaikkan berat badan, mungkin tidak pernah benar-benar merasakan perjuangannya. Tetapi percayalah, tak ada yang bisa mengubah seseorang dengan kata-kata yang buruk. Kata-kata baik tetap punya kekuatan yang besar untuk mengubah hidup kita. Setuju?

Baca Juga: Terjawab! Ini yang Terjadi Pada Otak Saat Cokelat Lumer di Mulut Kita

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya